Home Top Ad

Responsive Ads Here

 Pengertian Flu Flu merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus yang dapat menyerang hidung, tenggorokan, dan paru-paru. Flu atau ...

Gangguan pada Sistem Pernapasan Manusia dan Upaya untuk Mencegah atau Menanggulanginya: Influenza

 Pengertian Flu

Flu merupakan penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus yang dapat menyerang hidung, tenggorokan, dan paru-paru. Flu atau influenza ini sangat umum terjadi di musim pancaroba. Penyakit ini sangat mudah menular ke orang lain, terutama ketika 3–4 hari pertama setelah pengidapnya terinfeksi virus flu,


Gejala-gejala flu yang biasa dirasakan pengidapnya adalah demam, sakit kepala, batuk-batuk, pegal-pegal, kehilangan nafsu makan, serta sakit tenggorokan. Gejala flu akan bertambah parah selama 2–4 hari sebelum akhirnya membaik dan sembuh.


Flu dan pilek adalah dua kondisi yang berbeda. Pilek umumnya muncul secara bertahap dengan gejala yang lebih ringan, sehingga tidak terlalu berdampak pada rutinitas pengidapnya. Sedangkan flu tak seperti itu. Penyakit ini cenderung menyebabkan gejala yang lebih parah, sehingga bisa mengganggu aktivitas pengidapnya. Di samping itu, masa inkubasi flu juga lebih singkat.


 


Cara Penularan dan Faktor Risiko Flu

Meski flu bisa menyerang semua orang, tetapi ada beberapa orang yang cukup rentan terserang virus flu. Contohnya:


Memiliki sistem imun yang lemah.

Hamil atau baru melahirkan.

Balita dan lansia.

Mengidap kondisi medis tertentu, seperti diabetes, asma, penyakit jantung, atau obesitas.

Bekerja atau tinggal di fasilitas umum.

Tubuh dalam kondisi yang tidak fit atau kurang beristirahat.

Baca juga: Inilah Alasan Flu Biasa Bisa Sebabkan Pneumonia


 


Penyebab Flu

Untuk melindungi diri dari flu, cara yang paling baik adalah memahami cara virus ini menyebar. Flu adalah penyakit yang sangat menular dan dapat menyebar dengan cepat di mana pun. Penyakit ini dapat ditularkan oleh seseorang sejak sehari sebelum gejala timbul hingga 5 sampai 7 hari setelah mengalami sakit.


Setelah terkena virus, pengidapnya mulai menunjukkan gejala dalam 1 hingga 4 hari. Kamu juga dapat menularkan virus ini pada orang lain bahkan sebelum sadar jika telah mengidapnya. Penularan flu umumnya ditularkan dari satu orang ke orang lain, terutama saat bersin, batuk, berbicara, hingga air tetesannya beterbangan di udara. Saat virus tersebut masuk ke hidung atau mulut, seseorang dapat sakit.


Beberapa cara penularan yang dapat terjadi adalah:


Jabat tangan.

Pelukan.

Menyentuh permukaan atau benda yang telah terkontaminasi virus.

Berbagi peralatan minum atau makan.

Kontak dengan hewan yang telah terkontaminasi


Gejala Flu

Gejala dari flu dapat muncul dengan cepat pasca virus masuk ke dalam tubuh hingga butuh waktu beberapa hari. Ketika flu menyerang seseorang, maka pengidapnya akan mengalami beberapa keluhan. Awalnya, seseorang yang mengidap penyakit ini adalah sakit tenggorokan, bersin, dan pilek, hingga merasakan nyeri di beberapa bagian badan bahkan sekujur tubuh. Bahkan, kamu akan merasa sulit untuk bangun tidur serasa badan sakit keseluruhan.


Selain itu, gejala-gejala yang umumnya lainnya yang dapat timbul pada pengidap flu adalah:


Pegal-pegal;

Batuk kering;

Sakit kepala;

Sakit tenggorokan;

Kehilangan nafsu makan;

Tubuh yang menggigil;

Berkeringat.

Flu umumnya tidak membutuhkan pemeriksaan ke dokter karena gejalanya dapat membaik setelah mendapatkan perawatan di rumah. Kamu dapat meredakan segala gejala yang dirasakan dengan mengonsumsi obat flu dan pilek yang dijual dengan bebas. Pastikan untuk lebih banyak istirahat dan mengonsumsi lebih banyak cairan.


sumber: https://www.halodoc.com/kesehatan/flu

0 coment�rios: